Senin, 11 Juni 2012

Earphone Canggih dan Keren buatan Philips

Philips Sports Earphone, Mandi Peluh Tetap Asyik Nikmati Musik. WooOooww,,,elegant, keren, menakjubkan earphone canggih buatan philips di bawah ini,bikin ane ngiler buat milikin tuh earphone, mau tahu lebih lengkapnya baca artikel ini!
2c653d6452a442cc79e4306223dcf776 ni
Philips Neckband Headset SHQ4017
Menikmati musik seringkali tak kenal waktu, dimana saja dan kapan saja. Kegiatan ini biasanya untuk mengusir rasa jenuh dan penat. Tapi tak sedikit yang mendengarkan alunan lagu untuk menemani aktifitas lain.


Kegiatan lain yang bisa berjalan lebih nyaman saat menikmati alunan musik salah satunya adalah olah raga, misalnya lari (jogging). Nah seringkali aktifitas ini terkendala oleh headset atau pun earphone yang dipakai, dimana terkadang bermasalah dan tak nyaman dipakai saat bagian tubuh bermandikan keringat atau peluh.
F6a53a9ce83ab0a179fd92a141cdd9cbPhilips Earhook Headset SHQ3017
Ada solusi earphone yang bisa dipakai untuk kedua aktivitas tersebut, berolah raga dan menikmati musik. Philips menghadirkan tiga model earphone untuk keperluan tersebut yaitu Philips Sport Earphone type SHQ. Masing-masing memiliki disain yang berbeda, sesuai dengan kebutuhan para penikmatnya. Pastinya ketiga earphone ini tetap nyaman di telinga saat digunakan (tak mudah lepas), walaupun tubuh dalam kondisi banyak bergerak seperti saat olahraga.
622d688933022b56ab7d7a229e54958bPhilips Earhook Headset SHQ3017
Tiga model Philips Sports Earphone yaitu Philips Sports Neckband SHQ4017, Philips Sports Earhook SHQ3017 dan Philips Sports In-ear SHQ1017. Untuk model SHQ4017 cocok untuk yang gemar olahraga dengan banyak gerakan. Konsep yang diusungnya neckband, yang berarti melingkar di leher, hingga tak mudah lepas.


Model SHQ3017 bisa dipakai sebagai alternatif selain neckband. Earphone ini bisa dikustomisasi, dengan tiga eartips pilihan sesuai dengan ukuran lubang telinga. Selanjutnya tipe SHQ1017, dengan tampilan in-ear dan hadir dengan aertips tipis berbahan silikon. Earphone ini cocok bagi pengguna yang gemar olah raga santai serta tak banyak melakukan gerakan. Misalnya treadmill atau pun main sepeda statis.
65eee149b761c475cc7d8dd875a0dfd1 
Philips In-ear Headset SHQ1017
02f01a5ca3e24b9c5d4c0770f45b2de0Philips In-ear Headset SHQ1017
Menariknya, ketiga varian Earphone Sport bikinan Philips ini dicipta dengan fitur anti air dan anti bakteri. Ketiganya pun memiliki bobot yang ringan, agar tetap mampu mempertahankan kenyamanan. Dan, asyiknya lagi ketiga earphone Philips ini dilengkapi pula dengan mic untuk menjawab panggilan, saat headset terhubung ke ponsel/smartphone.


Bagi Anda yang tertarik, siapkan dana untuk masing-masing, denga detil harga sebagai berikut:
  • Philips Neckband Headset SHQ4017: 87.90 USD (Rp 830 ribuan)
  • Philips Earhook Headset SHQ3017: 74.90 USD (Rp 710 ribuan)
  • Philips In-ear Headset SHQ1017: 49.90 USD (Rp 470 ribuan)

Sumber: http://www.tabloidpulsa.co.id
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...